Pada 1 Maret 2013, Mahasiswa PPL dari Universitas Khairun Ternate bersama OSIS SMA Negeri 4 Kota Ternate mengadakan acara dzikir bersama di aula SMA Negeri 4 Kota Ternate yang dilaksanakan pukul 20.30 WIT. Dzikir tersebut bertujuan agar para siswa, guru, dll dapat menambah iman dan takwa kepada Allah SWT dan juga sebagai salah satu dari program OSIS SMA Negeri 4 Kota Ternate.
Di Dalam Kelas |
Sembari menunggu dzikir di mulai, kami sempat berfoto-foto bersama di dalam kelas untuk menghilangkan rasa penat menunggu dzikir dimulai. Sampai kami disuruh masuk di ruang Aula untuk memulai dzikir, ada yang masih berfoto-foto di ruang Aula.
Di Ruang Aula SMAN 4 Kota Ternate |
Setelah dzikir selesai dan kemudian berdoa yang dipimpin oleh Ustad Nawawi Saidi, acara tersebut pun selesai. Semoga dengan dzikir ini, para Guru maupun siswa SMA Negeri 4 Kota Ternate bisa mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa dan Insya allah semua siswa kelas XII yang mengikuti Ujian Nasional kali ini bisa lulus 100%... Amin !!
foto pertama kereeeennnnn... (y).. I Like It ;-)
BalasHapusthanks ;-)
Hapus